Hello My Lovelies...

That is all for today post, I hope you enjoying it ^^
Girls, gue dah nggak sabar banget pengen sharing sama kalian tentang skincare range terbaru dari The Body Shop yang satu ini. Selama sebulan terakhir ini gue secara rutin sudah mencoba The Body Shop Drops of Light dan juga Skin Defense Multi Protection Essence SPF 50 PA++++. First of all, gue yakin kalian dah sering dengar gue bilang kalau kulit gue itu uda cukup putih dan biasanya nggak gampang nemuin produk yang bisa bikin kulit gue jadi lebih glowing lagi dan yang terutama mengatasi masalah terbesar gue selama ini, yaitu dark spot.
Setelah sebulan lebih ngabisin waktu dengan The Body Shop Drops of Light dan juga Skin Defense Multi Protection Essence SPF 50 PA++++, bisa dibilang kulit gue lagi di kondisi terbaiknya. Saat ini kulit gue lagi bersih-bersihnya, bebas dari jerawat, bercahaya, kenyal, dan yang paling bikin gue senang itu karena dark spot gue nggak gitu kelihatan lagi. OMG girls... selama ini gue selalu mencari produk yang bisa mengatasi masalah dark spot gue. Mulai dari skincare murah, sampai skincare yang harganya bisa bikin jantungan. Dan selama ini gue nggak pernah sepuas sekarang. Penasaran donk tentunya sama produk yang satu ini? Langsung saja klik "read more" dibawah ini yah ^^

The Body Shop Drops of Light diperkaya dengan Red Algae yang dapat membantu kulit jadi lebih cerah. Red Algae bekerja membatasi produksi melanin dan membatasi pigmentasi yang terjadi akibat paparan sinar matahari. Red Algae juga membatasi peredaran dan akumulasi melanosomes untuk mencegah munculnya bintik hitam ke permukaan kulit. Gampangnya, bahan Red Algae ini fokus bekerja mengatasi masalah hyper-pigmentation. Drops of Light juga diperkaya dengan kandungan vitamin C yang tentunya bisa mencerahkan warna kulit.
Drops of Light Pure Clarifying Foam Wash
Price : IDR 259.000
Produk pertama dari range ini tentu saja facial wash. Facial wash ini punya wangi yang menyerupai wangi tanaman yang fresh. Setiap pagi saat menggunakan produk ini, gue serasa lagi menikmati udara segar di sebuah taman. Hampir semua produk Drops of Light punya wangi menyegarkan yang sama. Tapi yang paling tercium itu di facial wash dan serumnya.
Selain wanginya yang enak aku juga suka tekstur facial wash ini yang creamy dan menghasilkan banyak busa. Saat digunakan produk ini terasa lembut di wajah, membersihkan wajah, dan yang paling penting lagi nggak meninggalkan rasa keset ataupun kering. Karenanya facial wash ini tentu bisa digunakan untuk kulit berminyak, kering maupun kulit sensitif.
Drops of Light Pure Translucency Essence Lotion
Price : IDR 369.000
Selanjutnya ada juga Drops of Light Pure Translucency Essence Lotion. Lotion ini punya tekstur gel-to-water yang memberikan rasa segar ketika digunakan. Teksturnya ringan banget di wajah, tidak terasa lengket, dan memberikan kelembaban tambahan pada kulit. Untuk penggunananya kamu bisa tuangkan pada tangan atau kapas kemudian usapkan pada wajah deh.
Drops of Light Care Brightening Serum
Price : IDR 499.000
Tentu saja ini adalah superhero dari varian Drops of Light. Serum satu ini memberikan kulit yang di inginkan semua wanita dengan 5 cara : mencerahkan, membersihkan, meratakan warna kulit, minimised pores, dan juga membuat kulit jadi kenyal. Awalnya saat pakai produk ini, gue nggak berharap banyak. Biasanya kan produk skincare itu hanya fokus ke satu masalah kulit. Kalau untuk Drops of Light gue hanya berharap kulit gue terlihat lebih bercahaya.
Tapi ternyata setelah sebulan lebih menggunakan serum ini secara rutin pagi dam malam, gue bisa merasakan perbaikan dari berbagai aspek. Dark spot gue yang tadinya cukup banyak akibat kulit gue yang mudah jerawatan jadi sangat berkurang, kulit gue jadi lebih cerah dan bersih. Setiap pakai serum ini gue juga bisa merasakan kulit yang lembab dan kenyal. Dan yang terakhir, meskipun nggak gitu signifikan, pori-pori gue juga terlihat lebih mengecil dibandingkan sebelumnya. Suka banget deh pokoknya sama serum satu ini. It's 5in1 serum that I bet you all gonna need ^^
Drops of Light Care Brightening Serum teksturnya juga enak banget. Ringan, nggak lengket dan cepat meresap. Biasanya gue pakai 2-3 tetes pagi dan malam hari, setelah menggunakan toner atau lotion.
Drops of Light Care Brightening Day Cream
Price : IDR 429.000
Setelah serum yang super ajaib tadi, produk selanjutnya yang paling gue suka adalah Drops of Light Care Brightening Day Cream. Pelembab ini punya tekstur gel yang ringan (bisa dibilang semua produk dari varian ini punya tekstur yang ringan). Karena teksturnya itu lebih kayak gel jadi cepat meresap dan nggak bikin wajah jadi berminyak. Gue paling males kalau pelembab itu bikin wajah jadi kelihatan berminyak dan lama meresap apa lagi yang sampai merusak foundation. Nah kalau pelembab satu ini nggak kayak gitu. Melembabkan tapi nggak oily, itu yang paling penting.
Satu-satunya complain gue adalah kemasannya dalam bentuk jar kaca yang cukup besar, jadi nggak bisa dibawa jalan-jalan. Kalau untuk travelling gue jadi perlu pidahin ke kemasan lebih kecil dulu. Actually it's not a big deal especially when I love the result.
The Body Shop Skin Defence
Price : IDR 399.000
Yang terakhir gue punya The Body Shop Skin Defense Multi Protection Essence SPF 50 PA++++. Produk satu ini juga jadi salah satu produk yang gue sebutkan di My September Favorites. Skin Defense Multi Protection Essence SPF 50 PA++++ langsung jadi sun screen kesukaan gue sejak pertamakali mencoba. Sun screen satu ini punya kandungan SPF 50 dan juga PA++++ yang tentunya bisa melindungi kulit dari UV A dan B. Biasanya kalau kandungan sun screen nya tinggi, produk bersangkutan akan bikin wajah terasa lengket, berminyak dan juga terkesan putih berlebihan. Tapi produk ini jauh banget dari ciri-ciri di atas.
The Body Shop Skin Defense Multi Protection Essence SPF 50 PA++++, punya tektsur yang sangat ringan (karena itu diberi nama multi protection essence), cepat meresap kedalam kulit, tidak lengket, nggak mengakibatkan flash back ataupun bikin wajah terlihat putih berlebihan. Ini nih solusi buat kamu yang punya kulit berminyak atau yang suka males pakai sun screen dengan alasan "lengket". Tambahan lagi, produk ini juga diperkaya dengan ekstrak red algae dan Vitamin C untuk membuat kulit tampak lebih cerah.
Overall Reviews
Overall, gue suka banget sama semua produk di atas. Paling favorite dan yang akan gue rekomendasikan untuk kamu coba pertama kali adalah Drops of Light Care Brightening Serum dan tentunya Skin Defense Multi Protection Essence. Setelah pakai ini selama sebulan lebih gue bisa lihat kulit gue jadi lebih cerah, bersih, dan juga tekstur kulit gue jadi lebih bagus (kenyal dan pori-pori mengecil). Gue juga suka dengan tekstur masing-masing produk di atas. Rata-rata teksturnya ringan, cepat meresap dan yang terutama nggak bikin wajah jadi berminyak.
That is all for today post, I hope you enjoying it ^^
Your can also find me at
See you on my next post
xoxo
Jean Milka
Nice review ce :)
BalasHapusThank you ^^
HapusNice review Ce, The Body Shop Skin Defence dipakai daily use? Bikin komedoan gak? Soalnya aku kalau pakai sunblock SPF 25 ke atas udah banyak banget komedo di wajah
BalasHapusWah kenapa kamu jadi komedoan kah? sejauh ini aku cobain skin defence nggak notice jadi komedoan sih. Tekstur skin defense ini cair banget dan mudah meresap gitu kok.
Hapusnice review jeeeaaaann. aku jg lg nyari2 serum nih kyknya produk serum yg ini jg pgn aku beli deh. keep it up jean. ditunggu ya post2 yg bikin jantung nari2 seneng krna semua masalah kulit perlahan jadi ilang krna review dr dirimu hoho.
BalasHapusWah aku senang banget tahu review-review aku bantu kamu hehehe. Iya will try my best yah ^^ Thank you so much for reading
HapusKa izin bertanya, misal kalo gak di pake berurutan apa gak pp?
BalasHapusMisal ak cuma punya sabun muka sama serumnya doang?
Sebernaya gpp. Tinggal kulit kamu cocok atau nggak aja soalnya skincare cocok2an sih. Yang pasti saran aku kalau coba skincare satu demi satu. Jadi jangan sekalian ganti/ cobain beberapa produk. Jadi kalian juga tahu kalau misalnya nggak cocok itu karena produk yang mana hehehe
HapusKak, izin bertanya.. misal ak gak make berurutan krn cuma punya cleanser foam sama serum aja apa gak pp?
BalasHapusNggak papa, kombinasikan sama skincare kamu yang lainnya juga ngak masalah
Hapuskak, Drops of Light Care Brightening Serum boleh di pakai umur 17 thn nggak ?
BalasHapusBoleh kok. 17 Kan sudah puber jadi kamu sudah boleh pakai skincare deh. Pakai serum dll dari dini malah labih baik
Hapus