Top Social

Beauty Blogger Gathering with Caring and Biokos

17 April 2014
Hey Everyone....

Untuk post kali ini aku akan menggunakan Bahasa Indonesia *yang buruk dan mungkin tidak benar* Kenapa? soalnya mau nge-share pengalaman aku datang ke salah satu event dari produk kecantikan anak bangsa.


Kalau yang tinggal di Indonesia pasti tahu donk yang namanya Caring Colours dan Biokos? Caring Colours terkenal dengan produk make up -nya, sementara Biokos lebih dikenal sebagai produk skin care.
Produk-produk dari Caring dan Biokos adalah salah satu produk Indonesia yang menurut aku "worth the hype". Harganya sangat terjangkau, dan beberapa produknya berkualitas baik.

Acara ini diadakan Maret 29, 2014 bertempat di Outback Cafe, Kuningan City. Acara ini di mulai dengan kata sambutan dari DR. Martha Tilaar. Ayo siapa yang nggak kenal dengan DR. Martha Tilaar, dari namanya aja kita sudah bisa mengenal beliau. Beliau terlihat sangat berwibawa dan anggun. *kalau gw tua harus kayak gitu !!*


Ada juga Edwina Waas sebagai Kepalah Sekolah dari Puspita Martha International Beauty School dan Dr. Astrid Tilaar sebagai dokter konsultasi dari Puspita Martha International Beauty School. Dr. Astrid *yang menggunakan batik di foto berikut* kulit wajahnya cantik dan flawless banget loch.

Para pakar ini memberikan tips dan trick yang sangat penting dalam merawat kulit wajah kita. Belajar dari para pakar itu selalu terasa menyenangkan ^-^



Acara paling akhir ini lah acara yang paling ditunggu...Yaitu Beauty Class 

Apa yang Seru sich?

Wah... jarang-jarang loch di Beauty Class para blogger di ajarkan bagaimana caranya membersikan make up yang baik dan benar. Serta bagaimana caranya mempraktekan Facial di rumah.

Source : www.biokos.com

Coba dech kamu praktekkan step-step ini di rumah. Rasanya tuch menyegarkan banget untuk kulit. Selain itu perwakilan dari Biokos juga menjelaskan mengenai step-step yang harus diperhatikan saat kita membersihkan make up kita. Nggak mau donk kalau kulit wajah kamu jadi nggak sehat karena proses pembersihan make up yang kurang baik ?


Puncak dari acara hari itu adalah Make Up Class tentunya. Ada yang buat aku sangat terkesan... ternyata BB Cream dari Caring Colours memberikan hasil yang sangat memuaskan. BB Cream ini memiliki 3 variant, salah satunya adalah BB Cream Everlast untuk oily face. Meskipun baru mencobanya sekali, Tapi aku cukup puas dengan hasilnya yang matte dan coverage-nya yang medium.


Berikut ini adalah hasil make up ku. Seperti yang bisa kamu lihat, BB Cream yang aku gunakan memberikan hasil yang flawless kan? This BB Cream Everlast from Caring Colours be one of my wishlist.


Sebagai oleh-oleh, Biokos dan Caring juga memberikan Goody Bag dengan segudang produk.

I Love the Mint Goody Bag


Small Giveaway

Oh yah... di dalam goody bag yang di berikan, terdapat voucher senilai 1.000.000 rupiah yang dapat digunakan untuk Puspita Martaha Intenational Beauty School. Karena aku belum berniat untuk menggunakan voucher ini, maka aku akan memberikan voucher ini untuk salah satu dari kalian.

Caranya mudah aja : Cukup comment di bawah ini Kenapa kalian butuh voucher ini, Follow Blog ini dengan cara klik "join this site" yang ada di sebelah kanan dan Instagram aku di Jeanmilka


One of The Nice Momment

Hal yang paling menyenangkan adalah kesempatan untuk bertemu dengan blogger-blogger lainnya. It's just nice to meet people who have same passion with you ^-^



That is all For my post.... Hope this post found you Good and Happy...


xoxo



Jean Milka
Post Comment
Posting Komentar

Auto Post Signature

Auto Post  Signature